
JAKARTA, inifakta.co – Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Martuasah H. Tobing kembali berbagi sesama. Pada kesempatan ini bersama jajarannya berbagi dengan menggelar kegiatan santunan kepada anak-anak yatim piatu.
Acara pembagian sembako tersebut berlangsung di Aula Presisi Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Rabu, (12/3/2025) sore.
Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan pesan mendalam tentang pentingnya berbagi sesama terlebih kepada yang membutuhkannya.
“Kita patut bersyukur atas segala nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. Mengasihi dan berbagi kepada anak-anak yatim merupakan amalan yang sangat mulia”, kata Kapolres.
Dalam suasana penuh harap, Anak-anak yang hadir tampak antusias dan bahagia saat menerima santunan. Suasana keakraban semakin terasa hangat ketika AKBP Martuasah menyapa para anak yatim dengan penuh rasa hangat.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menjelaskan tentang pentingnya menjaga kesinambungan kegiatan seperti ini secara rutin.
“Anak-anak yatim dan piatu adalah bagian dari masyarakat kita yang perlu perhatian lebih. Kami berharap melalui acara ini mereka merasakan kasih sayang dan dukungan dari kami semua,” tambahnya.(bolas)